Mahasiswa KKN UPY Isi Kokurikuler MTsN 5 Kulon Progo dengan Edukasi Anti Perundungan
- Jum'at, 23 Januari 2026
- Administrator
- 0 komentar
- Dilihat 94 kali
Kulon Progo (MTsN5KP) — MTsN 5 Kulon Progo menerima kehadiran mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Yogyakarta (UPY) yang melaksanakan kegiatan pengabdian di madrasah. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat pagi, 23 Januari 2026, bertempat di Masjid MTsN 5 Kulon Progo, dan menjadi bagian dari rangkaian kegiatan kokurikuler siswa.

Mahasiswa KKN yang terlibat merupakan tim dari Padukuhan Tetes, Kalurahan Sidoharjo, dengan jumlah sembilan orang. Pada kesempatan tersebut, mereka mengisi materi kokurikuler dengan mengangkat tema bullying atau perundungan, yang saat ini menjadi isu penting di lingkungan pendidikan. Penyampaian materi dilakukan secara komunikatif dan interaktif agar mudah dipahami oleh siswa.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas VII, VIII, dan IX. Para siswa tampak antusias mengikuti paparan yang disampaikan, terutama saat sesi diskusi dan contoh kasus perundungan yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah.

Guru pendamping kegiatan, Ahmad Afifudin, S.Pd., menyampaikan kesan positif terhadap pelaksanaan kokurikuler tersebut.
“Materi yang disampaikan sangat relevan dengan kondisi siswa saat ini. Edukasi tentang perundungan penting agar siswa memahami dampak negatifnya dan mampu membangun sikap saling menghargai,” ujarnya.

Melalui kegiatan kokurikuler bersama mahasiswa KKN UPY ini, MTsN 5 Kulon Progo berharap siswa semakin memiliki kesadaran untuk menjauhi perilaku perundungan serta mampu menciptakan lingkungan madrasah yang aman, nyaman, dan penuh sikap saling menghormati. (mic)
Artikel Terkait
Gali Potensi Lokal, Siswa MTsN 5 Kulon Progo Olah Pegagan Jadi Produk Ekonomi
Jum'at, 30 Januari 2026
Sinergi Orang Tua dan Madrasah, AMT MTsN 5 Kulon Progo Bangun Motivasi Sukses Siswa Kelas IX
Kamis, 29 Januari 2026
Pelatihan PMR MTsN 5 Kulon Progo Tekankan Praktik Langsung di Halaman Madrasah
Jum'at, 23 Januari 2026
MTs N 5 Kulon Progo Bersihkan Tempat Wudhu, Wujud Kepedulian Kebersihan Sekolah
Jum'at, 09 Januari 2026
Wujudkan Madrasah Ramah Lingkungan, MTsN 5 Kulon Progo Aktifkan Kembali Pokja Adiwiyata
Jum'at, 09 Januari 2026