MTsN 5 Kulon Progo Berhasil Menyabet 2 Penghargaan Sekaligus dalam Ajang Publikasi Terproduktif
- Minggu, 04 Januari 2026
- Administrator
- 0 komentar
- Dilihat 26 kali
Kulon Progo (MTsN5KP) — MTs Negeri 5 Kulon Progo kembali menorehkan prestasi membanggakan di awal tahun 2026 dengan berhasil menyabet dua penghargaan sekaligus dalam ajang publikasi tingkat Kabupaten Kulon Progo. Prestasi tersebut meliputi Juara 2 Lomba Publikasi Award untuk kategori madrasah serta Juara 1 Publikasi Terproduktif yang diraih oleh OSIS MTsN 5 Kulon Progo.

Penghargaan tersebut diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kabupaten Kulon Progo dan diumumkan secara resmi dalam Upacara Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama ke-80. Kegiatan ini dilaksanakan di MTsN 2 Kulon Progo pada Sabtu (3/1/2026) pagi.
Capaian Juara 2 Publikasi Award menjadi bukti konsistensi MTsN 5 Kulon Progo dalam mengelola informasi dan memublikasikan berbagai kegiatan madrasah secara aktif, informatif, dan bertanggung jawab sepanjang tahun 2025. Penilaian dilakukan berdasarkan kualitas konten, konsistensi publikasi, serta pemanfaatan media informasi madrasah.

Kepala MTsN 5 Kulon Progo, Farida Rahmawati, S.Pd., M.Pd., menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas prestasi yang diraih.
“Alhamdulillah, penghargaan ini merupakan hasil kerja sama dan komitmen seluruh warga madrasah dalam menyampaikan informasi kegiatan secara positif, kreatif, dan bertanggung jawab kepada masyarakat,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Farida berharap capaian ini dapat menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas publikasi dan layanan pendidikan di madrasah.
“Semoga prestasi ini memacu kami untuk terus berinovasi serta memperkuat citra madrasah di tengah masyarakat,” tambahnya.

Tak hanya pada tingkat madrasah, prestasi juga diraih oleh OSIS MTsN 5 Kulon Progo yang berhasil meraih Juara 1 Publikasi Terproduktif tingkat Kabupaten Kulon Progo. Dalam ajang ini, OSIS MTsN 5 Kulon Progo bersaing dengan OSIS dari berbagai MTs lain se-Kabupaten Kulon Progo dan dinilai unggul dalam konsistensi, kreativitas, serta kuantitas publikasi kegiatan siswa.
Dengan diraihnya dua penghargaan tersebut, MTsN 5 Kulon Progo semakin menegaskan komitmennya dalam mendukung transparansi informasi, penguatan peran peserta didik, serta pengembangan madrasah yang unggul dan berprestasi. (mic/rst)
Artikel Terkait
Semarak HAB ke-80 Kemenag RI, Penyerahan Penghargaan Pemilos Jadi Momen Spesial untuk MTsN 5 Kulon Progo
Senin, 05 Januari 2026
Guru MTsN 5 Kulon Progo Raih Satyalancana Karya Satya 20 Tahun pada HAB Kemenag ke-80
Minggu, 04 Januari 2026
OSIS MTsN 5 Kulon Progo Raih Juara 1 Lomba Publikasi Award Tingkat Kabupaten Tahun 2026
Minggu, 04 Januari 2026
Kontribusi Guru MTsN 5 Kulon Progo Antar Kemenag Raih Juara III Tenis Meja HAB ke-80 DIY
Rabu, 03 Desember 2025
Sumbangan Guru MTsN 5 Kulon Progo Bawa Tim Voli Kemenag Raih Juara II Tingkat DIY
Rabu, 03 Desember 2025
Annurrahman, Guru MTsN 5 Kulon Progo Bawa DIY Raih Medali Perunggu Tenis Meja Nasional
Rabu, 03 Desember 2025
PKKM MTsN 5 Kulon Progo: Pengawas Apresiasi Penguatan Publikasi dan Branding Madrasah
Jum'at, 28 November 2025