• MTS NEGERI 5 KULON PROGO
  • Ikhlas Beramal

Mahasiswa Poltekkes Yogayakarta Mengisi Seminar Gizi Remaja MTsN 5 Kulon Progo  

 

Kulon Progo (MTsN5KP) - MTsN 5 Kulon Progo bekerjasama dengan Poltekkes  sukses menyelenggarakan Seminar Gizi Remaja bersama, guna meningkatkan pemahaman siswa mengenai pentingnya pola makan sehat dan gizi yang seimbang. Acara yang dihadiri oleh siswa MTsN 5 Kulon Progo ini diisi oleh Mahasiswa KKN Poltekkes Yogyakarta selaku narasumber ahli gizi. Mereka memberikan wawasan mendalam tentang kebutuhan nutrisi remaja dan memberikan solusi praktis untuk menjaga keseimbangan gizi dalam kehidupan sehari-hari.

 

Kepala MTsN 5 Kulon Progo menyatakan kerjasama ini memberikan kesempatan bagi peserta untuk mendapatkan informasi langsung dari para ahli yang terkait dengan dunia kesehatan. "Kerjasama dengan Poltekkes selaku  penyelenggaraan seminar ini merupakan bentuk kolaborasi yang positif. Kami berharap, pengetahuan yang didapatkan peserta dapat menjadi dasar bagi pola makan sehat dan gaya hidup yang lebih baik di masa depan," jelasnya.

 

“Seminar Gizi Remaja Bersama Poltekkes ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam membentuk kesadaran siswa MTsN 5 Kulon Progo. Kesadaran yang dimaksud adalah pentingnya asupan gizi yang seimbang untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan mereka,” pungkas Kamad. (eko)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Keluarga Besar MTsN 5 Kulon Progo Gelar Pengajian di Samigaluh

Kulon Progo (MTsN5KP) – Keluarga besar MTsN 5 Kulon Progo menggelar pengajian rutin di kediaman Bapak Bardiman, salah satu pegawai tata usaha madrasah. Bertempat di Waru, Banjarsa

17/11/2024 09:45 - Oleh Administrator - Dilihat 9 kali
Dua Siswa MTsN 5 Kulon Progo Wakili Kabupaten dalam KPMN di Cibubur

Kulon Progo (MTsN5KP) – MTsN 5 Kulon Progo kembali menunjukkan partisipasi aktifnya dalam kegiatan tingkat nasional. Dua siswa madrasah ini, Anika Ernawati dan Machfud Galih Pramu

14/11/2024 09:45 - Oleh Administrator - Dilihat 14 kali
Visitasi Akreditasi Hari Pertama Berjalan Lancar di MTsN 5 Kulon Progo

Kulon Progo (MTsN5KP) – Pelaksanaan visitasi akreditasi hari pertama di MTsN 5 Kulon Progo berlangsung dengan lancar dan penuh semangat. Dimulai dengan acara pembukaan yang diwarn

30/10/2024 14:45 - Oleh Administrator - Dilihat 11 kali
Siswa MTsN 5 Kulon Progo Tampilkan Keahlian Barista di Visitasi Akreditasi

Kulon Progo (MTsN5KP) – Dalam rangkaian visitasi akreditasi, siswa MTsN 5 Kulon Progo turut menunjukkan keterampilan barista. Anika Ernawati, Rischa Yulia Chairany, dan Aditya Faj

30/10/2024 11:25 - Oleh Administrator - Dilihat 12 kali
MTsN 5 Kulon Progo Sambut Asesor dengan Tari Nawung Sekar

Kulon Progo (MTsN5KP) – Suasana meriah menyelimuti MTsN 5 Kulon Progo. Kedatangan dua asesor akreditasi madrasah, Drs. Sutarta, M.M. dan Murwati Widiani, M.Hum., disambut hangat d

30/10/2024 10:20 - Oleh Administrator - Dilihat 24 kali
Pantun Bersahutan Warnai Pembukaan Visitasi Akreditasi MTsN 5 Kulon Progo

Kulon Progo (MTsN5KP) – Pelaksanaan visitasi akreditasi oleh asesor Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Madrasah dan Pendidikan Keagamaan (BAN-PDM) di MTsN 5 Kulon Progo berlangs

30/10/2024 09:55 - Oleh Administrator - Dilihat 10 kali
"Bangun Pemudi Pemuda" Meriahkan Upacara Hari Sumpah Pemuda di MTsN 5 Kulon Progo

Kulon Progo (MTsN5KP) – Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di MTsN 5 Kulon Progo semakin semarak dengan lagu patriotik “Bangun Pemudi Pemuda”. Dipimpin oleh dirijen

28/10/2024 09:45 - Oleh Administrator - Dilihat 19 kali
MTsN 5 Kulon Progo Gelar Upacara Bendera Meriah dalam Rangka Hari Sumpah Pemuda

Kulon Progo (MTsN5KP) – Segenap warga MTsN 5 Kulon Progo turut serta dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024. Sebagai bentuk penghormatan terhadap sejarah perjuangan

28/10/2024 09:45 - Oleh Administrator - Dilihat 30 kali
Mars Hari Santri Nasional Menggema dalam Upacara Bendera MTsN 5 Kulon Progo

Kulon Progo (MTsN5KP) – Suasana khidmat upacara peringatan Hari Santri Nasional tahun 2024 di MTsN 5 Kulon Progo semakin semarak dengan lantunan merdu lagu-lagu kebangsaan. Salah

23/10/2024 11:03 - Oleh Administrator - Dilihat 76 kali
Ikrar Santri Warnai Peringatan Hari Santri di MTsN 5 Kulon Progo

Kulon Progo (MTsN5KP) – Suasana khidmat menyelimuti upacara peringatan Hari Santri Nasional tahun 2024 di MTsN 5 Kulon Progo. Selain upacara bendera, salah satu momen yang paling

23/10/2024 10:50 - Oleh Administrator - Dilihat 79 kali